13 Aplikasi Pinjam Pulsa Bayar Nanti, Proses Cepat Tanpa Ribet!

Ratih Pratiwi

Aplikasi Pinjam Pulsa Bayar Nanti dengan Aplikasi Hutang Pulsa Online – Suatu kondisi yang darurat, terkadang menuntut kita harus melakukan tindakan tercepat. Seperti kondisi dimana seseorang membutuhkan pulsa saat itu juga sedangkan dana belum siap. Dan ketahuilah bahwa sekarang ini banyak aplikasi pinjam pulsa bayar nanti.

Zaman semakin maju dan teknologi pun lebih modern. Sekarang ini merupakan masa-masa dimana kita dapat mewujudkan kebutuhan dengan cepat, efektif, dan seolah otomatis. Adanya sistem pinjam pulsa bayar belakangan, memang menjadi kemudahan tersendiri bagi banyak orang.

Sebetulnya aplikasi-aplikasi seperti ini telah dibekali dengan sistem keamanan yang menjamin transaksi atau pengembalian antara aplikasi dan pengguna. Adapun beberapa alasan mengapa seseorang sampai nekat menggunakan aplikasi pinjam pulsa bayar nanti.

  • Seseorang terdesak harus menelepon menggunakan kartu provider sedangkan ia kehabisan pulsa
  • Seseorang harus mengakses internet sedangkan paket kuota nya telah habis, maka ia bisa menggunakan layanan pinjaman pulsa untuk mengaktivasi paket data baru
  • Seseorang belum memiliki ketersediaan dana untuk transaksi pulsa saat itu juga
  • Atau berbagai alasan lainnya

Sistem & Ketentuan Umum Pinjam Pulsa Bayar Nanti

Banyak pengguna yang merasa terbantu dengan banyaknya layanan aplikasi pinjam pulsa bayar nanti. Karena melaluinya, seseorang dapat melakukan pembelian atau pinjaman pulsa terlebih dahulu, lebih cepat bahkan saat itu juga. Barulah pembayaran bisa dilakukan setelahnya, biasanya estimasi tagihan hingga 30 hari.

Intinya, kamu bisa beli pulsa dan bayar di bulan depan. Paraktis bukan? Belum lagi kini ada banyak aplikasi sistem pinjam pulsa bayar nanti yang terpercaya dan telah digunakan banyak orang. Dengan banyaknya pilihan, kamu bisa memilih aplikasi mana yang memungkinkan untuk digunakan.

Rekomendasi Aplikasi Pinjam Pulsa Bayar Nanti

Berikut ini beberapa aplikasi pinjam pulsa bayar nanti yang direkomendasikan, berdasarkan rating penggunaan dan keunggulan, dilengkapi tata cara sistem pengajuan pinjaman pulsa.

1. Kredivo ‘Beli Sekarang Bayar Bulan Depan’

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Kredivo.com

Aplikasi pertama yang kami sarankan adalah Kredivo, yang dikenal pengguna sebagai sarana beli pulsa yang bisa dibayar setelahnya. Sistem ini berjalan karena di dalamnya dilengkapi fitur paylater, dan pengguna bisa memilih pembayaran minggu depan atau bulan berikutnya.

Layanan kredit online pada paylater Kreivo ini bisa digunakan secara maksimal karena user biasanya akan diberikan limit hingga Rp 30.000.000.

Soal keamanan? Tenang saja! Karena Kredivo memiliki keunggulan sebagai berikut:

  • Terjamin aman karena diawasi OJK (Otoritas Jasa Keuangan)
  • Pernah meraih penghargaan sebagai aplikasi kredit online terbaik versi Google Play.
  • Tidak menerapkan sistem bunga sama sekali alias bunga 0%
  • Tanpa DP
  • Gratis biaya admin
  • Proses cepat dan mudah
  • Aplikasi mudah di unduh dan digunakan siapapun

Tak lupa cara menggunakan aplikasi pinjam pulsa bayar nanti ini bisa dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Unduh Kredivo di Google PlayStore atau AppStore
  2. Lakukan registasi/pendaftaran, lalu login jika sudah memiliki akun
  3. Pilih opsi pengguna (Starter, Gold, atau Premium)
  4. Opsi Starter disarankan bagi pengguna pemula, lalu akan mendapatkan limit Kredivo Rp 300.000 per bulannya
  5. Pengajuan dan pengisian formulir dengan dokumen data diri ( E-KTP, alamat lengkap, foto selfie pengguna dengan memegang KTP, dan syarat lainnya)
  6. Saatnya user menunggu proses verifikasi, biasaya kurang dari 1×24 jam
  7. Setelah pengajuan approved, kamu akan diminta menyetujui S&K
  8. Tunggu informasi aktivasi masuk ke email atau SMS
  9. Jika sudah aktif, maka bisa mengajukan pembelian pulsa sekarang bayar nanti
  10. Kembali ke Dashboard Kredivo > menu Pulsa > masukkan nomor HP tujuan
  11. Pilih nominal pulsa yang dibutuhkan > klik opsi paylater untuk dibayar nanti
  12. Jika sistem meng-ACC, maka akan muncul notifikasi nominal serta jangka waktu pembayaran
  10 Aplikasi Penguat Sinyal Indosat 3G, 4G dan 5G Terbaik

2. OVO Paylater

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Ovo.com

Sebelumnya, OVO dikenal sebagai aplikasi dompet digital yang juga dapat melakukan berbagai jenis transaksi online, baik pembayaran pembelian di merchant OVO, transaksi m-banking, atau ke e-wallet tertentu lainnya. Dan tak hanya itu, ternyata fitur nya dilengkapi sistem paylater pulsa yang bisa dipakai pengguna.

Sebagai aplikasi pinjam pulsa bayar nanti yang juga terpercaya, OVO juga memiliki beberapa keunggulan sebagai berikut:

  • Proses aktivasi & verifikasi cepat
  • Dilengkapi berbagai promo menarik
  • Pembayaran tagihan mudah, bunga/denda minim

Pengajuan pinjaman pulsa bisa dengan mudah diajukan kapanpun selama pengguna telah mengaktifkan OVO PayLater. Aktivasi bisa diselesaikan dengan cepat jika pengguna memenuhi syarat seperti menyertakan dokumen data diri berupa KTP, email, nomor telepon, hingga foto selfie.

Setelah dikonfirmasi dan approve, sistem akan segera memberikan limit tertentu. Dan selanjutnya pengajuan pinjaman pulsa sudah bisa digunakan, dan ready kapan saja ketika kamu sedang terdesak. Namun perlu diperhatikan, bahwa tagihan perlu dibayarkan tepat sesuai jangka waktunya.

3. Dana Paylater

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Beben.id

Dana sebagai e-wallet populer pun membekali fitur paylater, termasuk untuk pembelian pulsa. Bukan hanya untuk transaksi antar aplikasi dompet digital atau antar rekening bank, Dana termasuk dalam aplikasi pinjam pulsa bayar nanti rekomendasi kali ini.

Adapun beberapa keuntungan yang diberikan Dana diantaranya:

  • Ada banyak promo transaksi yang tersedia untuk pengguna
  • Tingkat keamanan terjamin
  • Layaknya aplikasi mainstream, karena sudah diunduh lebih dari 10 juta kali
  • Aplikasi mudah dipasang, mudah di aktivasi
  • Pengajuan mudah dan cepat

Jika kamu pemula dan masih bingung mengenai cara pengajuan pinjaman pulsa bayar nanti, maka bisa mengikuti step berikut ini:

  1. Setelah aplikasi di unduh dan dipasang, daftarkan akun personal
  2. Untuk registrasi, lengkapi kolom nama lengkap, nomor telepon, hingga username yang akan digunakan
  3. Setelah memiliki akun, ajukan aktivasi fitur paylater dan tunggu notifikasi verifikasi maksimal 1×24 jam
  4. Jika sudah aktif, pengguna sudah bisa mengajukan pembelian pulsa bayar nanti dengan klik menu Pulsa dan Data di dashboard
  5. Jangan lupa input nomor HP yang ingin diisi pulsa nya > masukkan nominal pulsa yang dibutuhkan
  6. Pilih metode pembayaran (Paylater) > proses verifikasi wajah (posisikan kamera ponsel pada wajah sesuai instruksi)
  7. Pembelian berhasil, dan kamu bisa memeriksa jangka waktu pembayaran

4. Gojek Paylater

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Gojek.com

Siapapun tahu bahwa Gojek adalah aplikasi ojek online ternama dan populer di Indonesia. Dan banyak pengguna juga tahu bahwa fitur dalam Gojek semakin upgrade dan bertambah, khususnya dengan adanya layanan paylater yang membantu serta memudahkan pengguna.

Gojek Paylater hadir sebagai fitur layanan pembelian sekarang bayar nanti, termasuk ketika ingin berhutang pulsa. Beberapa keunggulan Gojek yang disukai pengguna diantaranya:

  • Bebas bunga pinjaman pulsa
  • Keamanan terjamin
  • Lebih terpercaya karena sudah banyak digunakan

Dan tak lupa, aplikasi pinjam pulsa bayar nanti satu ini dapat digunakan dengan mudah seperti berikut:

  • Jika sudah memiliki akun dan login ke aplikasi > klik opsi Menu Lainnya pada menu utama
  • Pilih fitur Pay Later pulsa > masukkan nomor HP tujuan dan nominal pengisian
  • Jangan lupa klik opsi pembayaran (Paylater) dan akan terlihat jangka waktu tagihan mu
  • Proses harus menunggu beberapa saat hingga approved oleh pihak Gojek

5. Shopee Paylater

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Denpono.com

Tak kalah populer, Shopee sebagai marketplace populer juga dikenal berkat layanan paylater-nya. Kamu bisa menggunakan aplikasi pinjam pulsa bayar nanti satu ini jika sudah merasa cocok dan memahami sistem nya.

  11 Aplikasi Pengganti Tombol Power Yang Rusak Semua Jenis HP

Mudah saja, pembelian pulsa bayar nanti bisa dilakukan pengguna untuk berbagai provider kartu SIM (Telkomsel, Indosat/Tri, XL/Axix, dan lainnya). Yang terpenting pengguna sudah memenuhi syarat dan kriteria seperti:

  • Memiliki aplikasi versi terbaru yang memiliki fitur paylater
  • Tersedianya limit paylater agar dapat digunakan kembali
  • Banyak bertransaksi di Shopee akan memudahkan penggunaan fitur Spaylater

Adapun langkah mudah pembelian pulsa bayar nanti yang bisa dilakukan seperti berikut:

  1. Buka aplikasi Shopee dan pilih opsi Pulsa, Tagihan dan Tiket di menu utama
  2. Klik opsi Pulsa > masukkan nomor telepon yang ingin diisi
  3. Pilih nominal pengisian yang diinginkan yang disediakan default (5 ribu, 10 ribu, 25 ribu, 50 ribu, hingga sekitar 200 ribu)
  4. Klik lanjutkan > pilih metode pembayaran Spaylater
  5. Masukkan PIN pengguna
  6. Pulsa akan masuk dan rincian tagihan serta jangka waktu pembayaran akan tertera di Shopee

6. Indodana

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Indodana.id

Selanjutnya ada Indodana sebagai aplikasi pinjam pulsa bayar nanti yang tak kalah menarik. Aplikasi ini di-develop oleh PT Artha Dana Teknologi serta diawasi dan terdaftar di OJK, sistem nya pun mirip-mirip seperti Kredivo dan Akulaku.

Cara peminjaman pulsa pun mudah dilakukan seperti aplikasi pada umumnya, yang dapat diakses melalui menu utama. Keunggulan Indodana yang bisa kamu ketahui diantaranya:

  • Pengajuan pinjaman pulsa yang mudah
  • Tersedia beragam promo menarik
  • Pembayaran dapat ditunda sesuai pilihan
  • Punya fitur utama cicilan tanpa kartu kredit, Paylater, hingga pinjaman tunai
  • Berdiri sejak 2017

7. Sepulsa ‘Beli Pulsa Online’

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Sepulsa.com

Sesuai namanya, Sepulsa adalah aplikasi pinjam pulsa bayar nanti yang dapat dilakukan secara online. Sepulsa juga menjalankan fungsinya sebagai aplikasi dompet digital, sehingga pengguna bisa menyimpan dana, bertransaksi, dan membayar tagihan atau cicilan pulsa.

Tak kalah dengan yang lain, Sepulsa juga membawa keuntungan penyediaan promo menarik untuk pengguna, dapat digunakan dengan mudah dan praktis, bisa digunakan untuk pembelian token listrik, dan lain sebagainya.

Cara pinjam pulsa bayar nanti melalui aplikasi ini bisa dimulai dengan:

  1. Mendaftarkan akun
  2. Login ke aplikasi dan memilih opsi pembelian pulsa
  3. Masukkan nomor HP yang ingin diisikan pulsa
  4. Pilih metode pembayaran (cicilan atau paylater)
  5. Tunggu hingga proses selesai

8. Akulaku

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Swa.co.id

Akulaku juga berkontribusi dalam melengkapi jajaran aplikasi pinjam pulsa bayar nanti dan tak kalah populer digunakan. Tak hanya beli pulsa online bayar belakangan, bahkan di Akulaku pengguna juga bisa mengajukan pinjaman tunai.

Jika peminjaman uang saja dapat dilakukan, apalagi pinjaman pulsa yang nominal nya bisa lebih kecil. Limit yang diberikan oleh sistem pun lumayan besar untuk para pengguna. Berbeda dengan peminjaman uang yang bisa sampai belasan juta rupiah, limit pinjaman pulsa bisa sampai 300 ribu rupiah.

Pengguna bisa dengan nyaman menggunakan Akulaku, karena terjamin keamanannya, mudah pengajuan nya, dan tanpa biaya tambahan dalam transaksi nya.

Adapun cara termudah untuk menikmati fasilitas beli pulsa bayar nanti, dapat dilakukan dengan:

  1. Intall aplikasi, registrasi, dan login akun
  2. Masuk ke dashboard Akulaku, pilih opsi menu Pulsa dan Data
  3. Input jumlah pulsa yang ingin dipinjam beserta mengisi nomor pengisian
  4. Lanjutkan ke metode pembayaran > klik Akulaku Paylater
  5. Klik Bayar dan pulsa pun akan masuk
  6. Tagihan akan menyesuaikan batas waktu yang dipilih

9. KasPro ‘Pinjam Pulsa’

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Zonaconvert.com

Dan sesuai dengan tagline yang dimiliki, KasPro juga termasuk platform online atau aplikasi pinjam pulsa bayar nanti terpercaya. KasPro dibekali dengan fasilitas aplikasi bernama BN PL, yang dapat digunakan untuk membeli pulsa dan dapat dibayarkan nanti dalam bentuk cicil.

Untuk mulai menggunakan fitur, kamu bisa melakukan registrasi atau pendaftaran akun di aplikasi. Dan pembelian pulsa paylater dilakukan dengan cara:

  • Login ke aplikasi KasPro dan pilih menu Beli Sekarang Bayar Nanti
  • Klik opsi Bayar Nanti
  • Ketik nomor HP tujuan yang ingin diisi dengan pulsa
  • Input jumlah pulsa yang dibutuhkan > klik Selanjutnya
  • Pada opsi Bayar dan masukkan PIN pengguna
  • Tunggu proses transaksi berhasil
  • Saldo pulsa akan masuk pada nomor tertuju
  • Kamu juga bisa melakukan pembelian lagi selama limit masih tersedia
  9 Aplikasi Cek KTP Online Terbaik Untuk Pengguna Android

Untuk melakukan pembayaran atas tagihan pulsa, pastikan pengguna melakukan Top Up atau pengisian saldo KasPro, minimal sesuai nominal tagihan.

10. LinkAja

aplikasi pinjam pulsa bayar nanti
Sumber: Bypulsa.com

Berikutnya ada LinkAja yang juga merupakan aplikasi pinjam pulsa bayar nanti populer di Indonesia. Sistem pengembalian atau pembayaran tagihan pun sama, rata-rata batas waktunya hingga 30 hari sejak pembelian.

Bedanya, LinkAja ini menerapkan sistem biaya admin, namun tidak dengan denda atau bunga atas peminjaman pulsa. Meskipun terdapat biaya admin yang minim, tetap saja pinjaman pulsa ini masih termasuk kategori ramah untuk pengguna. Kelebihan lain dalam LinkAja diantaranya top up saldo yang amat mudah.

Baca Juga: 10 Aplikasi Agen Pulsa Termurah 2023, Jual Pulsa Banyak Bonus

Aplikasi Pinjam Pulsa Bayar Nanti Berdasarkan Provider Kartu SIM

Selain aplikasi pinjam pulsa bayar nanti pada umumnya yang dapat digunakan oleh semua jenis provider, ada pula aplikasi khusus provider tertentu. Misalnya MyIM3 untuk pengguna Indosat, MyTelkomsel untuk pengguna Telkomsel, Bima+ untuk pengguna Tri, atau lainnya.

1. My Telkomsel

Bagi pengguna Telkomsel, pinjam pulsa bayar belakangan ternyata bisa dinikmati melalui aplikasi My Telkomsel. Aplikasi ini dapat digunakan oleh pengguna kartu simPATI, AS, atau LOOP.

Jadi, misalnya kamu sedang butuh pulsa namun pengisian saldo belum bisa dilakukan saat itu, maka fitur pinjam pulsa bisa dipilih. Akan tetapi ada syarat yang harus diperhatikan oleh pengguna sebelumnya, seperti:

  • Penggunaan kartu Telkomsel sudah melebihi 30 hari
  • Kartu SIM harus aktif, memiliki masa aktif panjang, dan tidak memiliki tunggakan pulsa atau tagihan yang belum terlunasi sebelumnya

Adapun cara menggunakan aplikasi pinjam pulsa bayar nanti bernama My Telkomsel ini adalah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi dan login ke akun My Telkomsel sesuai nomor yang digunakan
  2. Klik menu Belanja dan pilih opsi Spesial untuk Anda
  3. Daftar menu paket darurat akan ditampilkan > pilih yang sesuai kebutuhan
  4. Baca S&K > klik Sekali Beli

2. Bima+

Ada juga aplikasi pinjam pulsa bayar nanti untuk pengguna kartu Tri. Kemudahan untuk penggunanya, pengajuan pinjaman pulsa dapat dilakukan mudah tanpa harus mengisi formulir atau melengkapi data diri, yang terpenting pengguna sudah terdaftar.

Perlu diingat bahwa tidak semua pengguna Tri bisa menikmati fitur satu ini. Pinjaman pulsa hanya bisa dilakukan oleh pengguna yang sudah menggunakan kartu Tri lebih dari 3 bulan dan aktif hingga saat ingin mengajukan pinjam pulsa.

3. MyIM3

Terakhir, ada aplikasi pinjam pulsa bayar nanti khusus pengguna MyIM3. Ketentuannya sama seperti penggunaan Bima+, pinjam pulsa tidak harus sampai mengisi formulir atau data diri. Syaratnya, pengajuan hanya boleh dilakukan oleh pengguna IM3 aktif minimal 1 bulan. Pinjaman pulsa pun dapat disesuaikan dengan opsi pilihan nominal yang ada.

Bahkan provider menyediakan cara yang lebih mudah lagi. Tanpa aplikasi MyIM3, pengguna masih bisa pinjam pulsa menggunakan kode dial *505# lalu memilih nominal yang diinginkan.

Tips Memilih Aplikasi Pinjam Pulsa

Tips Keterangan
Keamanan Pastikan aplikasi memiliki fitur keamanan yang kuat, seperti enkripsi dan otentikasi dua faktor, untuk melindungi data pribadi Anda.
Reputasi & Ulasan Lihat ulasan aplikasi di toko aplikasi dan baca testimoni pengguna lain untuk mengetahui kredibilitas dan kualitas layanan.
Biaya & Tarif Review semua biaya yang mungkin dikenakan, termasuk bunga dan biaya lainnya. Pilih aplikasi dengan tarif yang wajar.
Ketentuan & Syarat Baca dengan seksama syarat dan ketentuan layanan. Pastikan Anda memahami semua hak dan kewajiban Anda.
Dukungan Pelanggan Pilih aplikasi yang menawarkan dukungan pelanggan yang responsif dan dapat diandalkan, agar Anda dapat mendapatkan bantuan saat diperlukan.

Penutup

Aplikasi Pinjam Pulsa Bayar Nanti
Aplikasi Pinjam Pulsa Bayar Nanti

Itulah rekomendasi aplikasi pinjam pulsa bayar nanti yang totalnya ada 13 cara mudah untuk kamu lakukan. Masing-masing aplikasi memiliki keunggulan nya tersendiri, dan secara umum bertujuan memudahkan pengguna untuk memperoleh pulsa di awal kala sedang darurat. Sesuai dengan informasi yang diberikan Capcus.id kali ini, kamu bisa memilih aplikasi yang cocok secara personal.

Artikel Menarik Lainnya

Promo Top Up Game Termurah✅

Download Aplikasi Mocipay