6 Cara Mengubah Kualitas Gambar Menjadi HD di Android Tanpa Aplikasi

Widya Samosir

Eits kamu punya foto buram dan ingin dibuang? Jangan buru-buru sobat, sini cobain cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android. Bagaimana caranya? nah cukup dengan baca artikel ini sampai selesai maka kamu akan menemukan cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android tanpa aplikasi.

Cara Mengubah Kualitas Gambar Menjadi HD di Android

Gambar atau foto yang buram tentu meresahkan kita semua bukan. Pasalnya kamu pasti gengsi untuk mengunduh foto jika kualitas nya buram, belum lagi jika foto-foto tersebut mengisahkan cerita tentang moment-moment berharga di dalam hidup mu.

Foto buram biasanya terjadi akibat teknik pengambilan gambar yang salah atau spesifikasi kamera ponselmu yang kurang mendukung. Tak hanya itu, kesalahan saat mengunggah foto juga bisa menyebabkan foto kamu menjadi buram ya sobat.

Pertanyaannya adalah apakah bisa mengubah kualitas gambar menjadi HD? Jawabannya bisa. Jadi silahkan simak dan ikuti tutorial cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android berikut ini ya

Ini dia cara ubah kualitas gambar menjadi HD di android tanpa aplikasi

1. Pakai Upscalepics

Cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android bisa melalui website upscalepics. Upscalepics adalah situs khusus yang diciptakan untuk editing foto dengan kualitas HD. Situs ini memiliki fungsi yakni

  • untuk memperbaiki detail foto yang sudah rusak menjadi bagus kembali.
  • upscalepics juga memiliki fitur image editor yang memudahkan kamu untuk mengedit foto secara online.

Namun yang jadi kekurangan website upscalepics adalah web ini hanya bisa di gunakan sebanyak 5 kali dan jika lebih maka kamu akan dikenakan biaya per editnya.

Tampilan halaman Web upscalepics
upscalepics.com

Untuk cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android pakai situs ini, bisa kamu lakukan dengan tahapan berikut ini:

  1. Kunjungi situs upscalepics atau klik https://upscalepics.com/
  2. Klik sign in jika kamu ingin akses web ini dengan leluasa
  3. Jika tidak sign ini maka silahkan pilih kolom select images
  4. Unggah foto mu yang ingin diedit
  5. Silahkan tingkatkan resolusi foto pada menu increase resolution
  6. Aktifkan juga remove jpeg artifacts untuk foto mu
  7. Lakukan pemilihan format untuk foto mu misalnya jpeg, png, atau webp
  8. Pada pilihan compress image silahkan kamu pilih opsi high
  9. Pastikan semua tahapan kamu selesaikan dengan benar
  10. Terakhir klik start processing

Setelah kamu melakukan tahapan-tahapan diatas maka kamu bisa cek foto kamu, apakah sudah memiliki kualitas HD atau belum ya. Lalu

  Cara Mengetahui Siapa Yang Menyimpan Nomor Kita Di Getcontact

2. Menggunakan Situs Iloveimg

Website kedua yang sangat familier untuk editing foto adalah iloveimg. Dikatakan familier karena hampir semua orang pernah menggunakan situs yang satu ini untuk editing foto. Dilihat dari tampilan awalnya saja kita sudah bisa menyimpulkan bahwa situs ini menyediakan fitur editing terlengkap. Jadi bisa dipastikan bahwa proses editing foto kamu akan berjalan baik.

Tampilan halaman Web iloveimg
iloveimg.com

Selain ubah kualitas gambar yang buram, iloveimg juga bisa kamu gunakan untuk

  • convert foto ke berbagai tipe seperti PNG, GIF, WEBP, dan lainnya.
  • Adanya fitur penyimpanan ke google drive langsung

Tetapi akses situs iloveimg akan memangkas kuota internetmu dengan cukup banyak dan kapasitas editing foto nya masih terbatas ya sobat.

Berikut cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android pakai situs iloveimg

  1. Buka situs iloveimg dengan klik disini
  2. Lakukan sign in jika diperlukan
  3. Atau kamu bisa langsung klik kolom compress image
  4. Klik select images dan lakukan unggah foto
  5. Lalu pilih compress images untuk kompres kualitas fotomu
  6. Tunggu proses nya hingga 100%
  7. Setelah itu, download compressed images
  8. Pastikan foto mu telah terdownload di penyimpanan ponsel mu

3. Pakai Resize Image Img2go Online

Website resize image yang bisa kamu gunakan selanjutnya bernama img2go. Sama seperti 2 situs lainnya, web ini juga memungkinkan kamu untuk ubah kualitas gambar menjadi HD tanpa aplikasi. Web ini bisa kamu akses melalui ponsel kamu namun saya sarankan kamu menggunakan PC agar lebih leluasa dan jelas.

Halaman web img2go
img2go.com

Kelebihan dari situs img2go ini yakni

  • praktis untuk digunakan,
  • memiliki fitur editing yang sangat lengkap
  • lalu tersedia juga fitur watermark image dan coloring image. Pokoknya untuk semua fitur editing foto bisa kamu temukan pada website ini.

Namun website img2go hanya bisa mengedit foto atau file dengan ukuran unggahan sebesar 50MB saja ya sobat. Selanjutnya saya akan urutkan cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android menggunakan situs img2go :

  1. Login melalui link berikut ini img2go.com
  2. Pilih select language jika kamu ingin ubah ke bahasa Indonesia
  3. Klik kolom choose file lalu masukkan foto yang akan di edit
  4. Klik kolom target format dan pilih type untuk foto kamu
  5. Pada tab optimize klik progresssive compression dan atur hingga 100%
  6. Lalu klik start 
  7. Silahkan tunggu prosesnya sampai selesai
  8. Kemudian pilih download file
  9. Pastikan foto kamu telah tersimpan di ruang penyimpanan ponsel mu

4. Ubah Foto Kualitas HD Menggunakan PicResize

Cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android bisa pakai website PicResize. PicResize memiliki fitur unggulan yang bisa kamu nikmati diantaranya

  • kamu dapat impor foto dari sumber manapun
  • situs PicResize juga bisa edit foto dengan jumlah yang banyak
  • lalu PicResize juga bisa kamu akses secara gratis di ponsel android mu atau PC dan tentunya aman ya.
  6 Tips Membersihkan Area Jendela Tepat dan Cepat
halaman website PicResize
picresize.com

Namun jika kita beranjak ke kelemahan website PicResize, ada beberapa kekurangannya yang wajib kamu ketahui dimana

  • jika kamu berada di situs resminya maka kamu nantinya akan menemui penayangan iklan yang cukup banyak
  • dan terkadang penggunaan beberapa fitur masih sulit untuk diakses atau masih berbayar

Cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android pakai website ini juga masih sama dengan yang sebelumnya yakni

  1. Masuk ke situs PicResize atau klik link berikut PicResize.com
  2. Atur pilihan bahasa, tema sesuai keinginan kamu
  3. Silahkan login melalui alamat email atau akun sosial media kamu yang lainnya
  4. Klik salah satu sumber foto kamu yang ingin di edit seperti from computer, URL atau multiple pics
  5. Lalu klik drag and drop file here or click
  6. Klik continue to edit picture
  7. Tunggu proses editing sampai benar-benar selesai
  8. Pilih kolom download file dan pastikan fotomu telah ter edit dengan baik

Postingan Sebelumnya Yang Mungkin Kamu Juga Suka: 10 Cara Top Up Saldo Grab Driver Via OVO, M Banking, Tokopedia Hingga Alfamart

5. Menggunakan Quick Actions

Quick actions merupakan webtools adobe express sehingga bisa dikatakan adobe express quick actions. Berikut tentang situs Quick actions

  • website atau situs Quick actions bisa kamu gunakan untuk ubah kualitas gambar menjadi HD, ubah ukuran gambar, ubah backgroud foto, ubah type atau jenis file dan lainnya.
  • website quick actions mudah untuk di operasikan dan tampilannya juga sangat seimpel ya sobat.
Halaman adobe express
adobe.com

Di dalam penggunaannya kamu tentu perlu mengetahui kekurangan website website quick tujuan nya agar kamu bisa lebih mengenal website yang satu ini. Beberapa kekurangan nya adalah

  • kamu hanya dapat pakai situs ini untuk editing foto maksimal 5 saja dan jika ingin lebih maka saya sarankan kamu untuk berlangganan versi premium ya sobat namun kamu juga harus siap dengan iklan yang sering muncul nantinya.

Setelah membahas kelebihan dan kekurangannya maka kita akan lihat cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android pakai website Quick actions:

  1. Silahkan kunjungi halaman adobe express dengan klik link berikut adobeexpress.com
  2. Pilih sign up untuk daftar akun atau pilih sign in jika kamu sudah punya akun quick actions sebelumnya
  3. Klik features dan pilih resize image
  4. Klik kolom upload your photo
  5. Klik drag and drop an image
  6. Pada menu resize for pilih custom 
  7. Silahkan kamu atur kualitas foto hingga 100%
  8. Atur image scale sesuai keinginan
  9. Terakhir klik download dan cek foto tersebut
  2 Cara Menggunakan Terabox Agar Penyimpanan Tidak Penuh

6. Pakai Situs Waifu2x

Foto buram kamu juga bisa di edit pakai website waifu2x. Website ini bisa kamu akses secara gratis di ponsel android mu dengan mudah dan praktis. Untuk keunggulan situs waifu2x sangat banyak ya sobat dan beberapa diantara nya adalah

  • website waifu2x bisa ubah foto mu menjadi nyata seperti visual anime,
  • selain itu waifu2x juga memiliki fitur yang bisa mengurangi jumlah noise gambar sehingga bisa buat gambar mu lebih halus dan menjadi HD.
Halaman Waifu2x
waifu2x.booru.pics

Sedangkan untuk kekurangan website waifu2x yakni waifu2x hanya memiliki gaya seni editing yang ter inspirasi dari anime atau manga dan tampilan website ini masih biasa saja.

Namun untuk selebihnya menurut saya website waifu2x cukup berpotensi untuk ubah kualitas gambar kamu menjadi HD ya sobat. Silahkan ikuti langkah-langkah sebagai cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android kamu:

  1. Buka situs waifu2x atau klik https://waifu2x.booru.pics/
  2. Klik choose file pada beranda website waifu2x
  3. Silahkan kamu atur noise reduction dengan opsi high
  4. Pada pilihan scale silahkan kamu klik 2x
  5. Lalu klik waifu2x dan proses selesai

Nah sobat capcus, itulah 6 cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android. Selain mudah dan praktis, 6 website diatas juga bisa kamu gunakan untuk ubah tampilan foto atau kualitas foto sesuai dengan keinginanmu sehingga kamu tidak perlu repot untuk menggunakan kamera mahal atau pergi ke studio foto hanya untuk mendapatkan foto dengan kualitas HD bukan.

Tips Mengubah Kualitas Gambar Menjadi HD

Tips Deskripsi Singkat
Gunakan Aplikasi Editing Gunakan aplikasi editing seperti yang direkomendasikan diatas untuk mengubah resolusi gambar dan membuatnya lebih tajam.
Tingkatkan Resolusi Dalam software editing, cari opsi untuk meningkatkan resolusi gambar. Namun, ingat bahwa ini bisa membuat gambar terlihat ‘dipaksa’ jika dilakukan secara berlebihan.
Gunakan Teknik Sharpening Teknik sharpening dapat membuat detail gambar lebih jelas. Gunakan ini dengan bijaksana agar gambar tidak terlihat kasar.
Gunakan Aplikasi Peningkat Kualitas Ada beberapa aplikasi dan layanan online yang bisa meningkatkan kualitas gambar secara otomatis, seperti Let’s Enhance atau Remini.
Simpan dalam Format Berkualitas Tinggi Saat menyimpan gambar, pilih format seperti PNG atau TIFF yang tidak mengurangi kualitas gambar.

 

Sebelum mengakhiri pembahasan artikel hari ini, saya ingin memberikan artikel yang tidak kalah menariknya buat kamu : 2 Cara Mengunci Telegram di Android, PC dan iPhone Tanpa Aplikasi

Kesimpulan

Cara Mengubah Kualitas Gambar Menjadi HD di Android
Cara Mengubah Kualitas Gambar Menjadi HD di Android

Kesimpulan yang ingin saya sampaikan adalah pilihlah cara yang paling nyaman untuk proses editing foto kamu ya sobat. Pada saat memilih usahakan kamu telah mengetahui kelebihan dan kekurangan untuk ke 6 situs diatas. Terimakasih telah membaca artikel tentang cara mengubah kualitas gambar menjadi HD di android tanpa aplikasi. Sampai bertemu kembali tentunya hanya di blog capcus.

Artikel Menarik Lainnya

Promo Top Up Game Termurah✅

Download Aplikasi Mocipay